.

Sunday, July 6, 2014

Studi: Orang Kaya Suka Baca Buku dan Hindari TV


Sejatinya kehidupan kita adalah kumpulan berbagai macam aktivitas yang dikerjakan secara terus menerus hingga membentuk sebuah kebiasaan. Yang menjadi masalah adalah apa saja yang kita kerjakan secara rutin dalam hidup kita? 
Sering orang merasa hidupnya statis dan stagnan, tidak membuat kemajuan. Itu karena kebiasaan-kebiasaan dalam dirinya yang kurang membangun.
Menurut Thomas Corley, penulis "Rich Habits: The Daily Success Habits Of Wealthy Individuals" , kebiasaan seseorang berkontribusi pada kesuksesan dan kegagalannya dalam hidup.
Corley melakukan penelitian selama 5 tahun untuk mempelajari kegiatan orang-orang kaya (dengan penghasilan tahunan lebih dari $160 ribu dan kekayaan bersih cair $3,2 juta) kemudian membandingkannya dengan kebiasaan hidup orang-
orang miskin (dengan penghasilan tahunan kurang dari 35 ribu dollar dan kekayaan bersih cair 5000 dollar kurang).
Berikut adalah 9 kebiasaan yang akan membuat orang lebih makmur menurut simpulan studi Corley, seperti disarikan dari laman entrepreneur.com.
1. Merawat gigi
Saat ditanya tentang kebiasaan menggunakan benang gigi, orang kaya menjawab 62% sementara orang miskin 16%.
2. Fokus pada tujuan
Sebanyak 62% orang kaya fokus pada tujuannya setiap hari. Dan hanya 6% orang miskin yang melakukannya. Orang kaya memiliki tujuan tahunan dan bulanan. Sebanyak 67% dari mereka menuliskannya di selembar kertas untuk
mengingatnya. Mereka membedakan harapan dan tujuan. Tujuan mengharuskan Anda untuk bertindak nyata dan tujuan bisa dicapai. Harapan tidak.
3. Tahu hal yang harus dilakukan setiap hari
Orang kaya mengetahui apa yang mereka harus lakukan secara rutin (81%), dan hanya 19% dari orang miskin yang melakukannya.Orang kaya cenderung lebih banyak menyelesaikan pekerjaan di daftarnya (67%) atau lebih dari yang ada dalam
daftar setiap hari.
4. Hindari TV
Mungkin terdengar agak aneh tetapi orang kaya tidak menonton TV sesering orang miskin. Orang kaya yang menonton TV kurang dari 1 jam sehari mencapai 67% dan orang miskin hanya 23%. Kebiasaan menonton TV kurang produktif
sehingga orang kaya tidak menyempatkan diri untuk itu. Mereka lebih suka membaca buku.
5. Membaca buku non-fiksi
Orang kaya (86%) suka membaca buku non-fiksi dan orang miskin hanya 26% yang menyukai kegiatan intelektual ini. Orang kaya menyukai buku-buku pengembangan diri setidaknya 30 menit sehari.
6. Mendengarkan buku audio
Saat kesibukan membuat membaca tidak mungkin, buku audio lebih memungkinkan untuk dinikmati. Orang kaya lebih banyak mendengarka buku audio (67%) dan orang miskin cuma 5%.
7. Bekerja lebihi ekspektasi
Orang kaya lebih sering bekerja melampaui ekspektasi (81%) dan orang miskin lebih sedikit yang melakukannya (17%). Sebanyak 86% orang kaya bekerja rata-rata 50 jam lebih dalam sepekan, orang miskin hanya 43%. Bahkan 6% orang
miskin merasa kurang bahagia di tempat kerjanya.
8. Bertaruh secara cerdas
Orang kaya tidak melulu mengharap keberuntungan. Sebanyak 6% orang kaya bermain lotere sementara 77% orang miskin melakukannya. Namun dalam berbisnis dan investasi, orang kaya harus mengambil risiko dan mereka tidak takut untuk
itu.
9. Menjaga kesehatan
Orang kaya menjaga kesehatan mereka (57%) dan orang miskin cenderung mengabaikannya. Hanya 5% orang miskin yang mengatakan peduli kesehatan mereka. Mereka tahu aset terbesar dalam kekayaan mereka adalah kesehatan yang
prima. (ap)

0 comments:

Post a Comment

 

Copyright © 2014. Motivasi Kita - All Rights Reserved
Distributed By Blogger Themes
Proudly powered by Blogger